Adv

3/01/2012

Dasar-dasar Membuat Game dengan Unity Game Engine (3)

OK, pada bagian ketiga ini, kita masih melanjutkan pengenalan toolbars yang berguna untuk pengembangan game nantinya.

1. Toolbars terdiri dari lima bagian utama, sbb :

  • Transform Tools -- digunakan pada saat posisi scene view aktif, berfungsi untuk menggeser, memutar, dan mengubah ukuran posisi obyek game . Anda dapat menggunakan scroll mouse untuk memperbesar dan memperkecil tampilan di layar serta bisa juga menahan mouse kanan.
  •  Transform Gizmo Toggles--digunakan pada saat posisi scene view aktif, berfungsi untuk berpindah pusat rotasi obyek game dari local menjadi global dan dari pivot menjadi center (silahkan dicoba perbedaannya).
  • Play/Pause/Steps Buttons--digunakanan pada saat game view aktif, berfungsi untuk menjalankan/mgenhentikan game yang kita rancang.
  • Layers Drop-down, berfungsi untuk mengontrol layer yang aktif di scene view.
  • Layout Drop-down, berfungsi untuk mengontrol tampilan jendela kerja, ada beberapa pilihan diantaranya 2 by 3, 4 split, wide, tall.
2.  Scene Gizmos, berfungsi untuk berpindah/mengubah sudut pandang secara cepat, letaknya di sebelah kanan atas scene view. Anda dapat berpindah-pindah sudut pandang dari perspektif, depan, belakang, atas dan bawah, kiri dan kanan,  tinggal klik saja salah satu sumbu yang aktif.


3. Inspector, merupakan bagian toolbar juga yang menampilkan secara detail bagian/sifat suatu obyek game. Perlu anda ketahui bahwa membuat game dengan untiy dibangun dengan beberapa puluh mungkin ratus obyek game, setiap obyek game ini memiliki properties seperti suara, mesh, script, cahaya dan beberapa element lainnya. Semuanya ditampilkan pada inspector ini. Cara menampilkannya, cukup anda klik salah satu obyek game pada jendela project dan anda dapat melihat inspector seperti contoh :


Pahami baik-baik !: semua properti yang ada pada inspector ini bisa dimodifikasi secara langsung. Manfaatnya kita bisa mengubah perilaku obyek game secara mudah dan cepat. caranya, nanti akan disampaikan pada saat kita mulai membuat game.

OK tahap awal pengenalan toolbars dianggap cukup dulu, nanti secara otomatis kita akan menggali tool-tool yang belum disampaikan di bagian tiga ini saat proyek pembuatan game dimulai. Tunggu di bagian empat tentang pembuatan dasar game sebagai proyek awal kita.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar